anak syam di bumi

Published by

on

semesta

menyaksikan tangis seorang anak naik ke langit

menyayat dan menggetarkan hati

dalam rintihan sunyi

kepada dunia yang tuli

semesta

menyaksikan air mata ibu

jatuh ke bumi

memeluk kasih

putrinya yang syahid

perut terbelah

bernoda tangan iblis

kaki ibu berpijak tanah

menyembunyikan surga

semesta

merajut kisah para leluhur

cerita-cerita mulia

tak diakui

oleh dunia yang berpura-pura

semesta

mengambil ayah dan ibu

dari anak yang lahir

di tanah Syam

matanya membara

bersumpah pada kemenangan

agar anak-anak sebaya

hidup damai dan kaya diri seperti padi

memenuhi janji Sinwar

semesta

menghadiahkan mereka langit merona ketika

matahari tenggelam

di garis batas kuasa

yang bertemu bibir laut

mengayun lembut

merayu dunia yang bisu

mereka inginkan rumah

di atas kubur anak-anak Syam

mereka tak lihat manusia

hanya anjing-anjing yang layak musnah

membutakan

membisukan

menulikan

agar tinggal cerita

kita terkekang kebebasan

surut tak berdaya

menghabiskan udara

di saat anak Syam sesak

terkubur puing

lepas kepala

usus porak poranda

di atas tanah mulia

semesta

menunggumu bicara

kamu sedang apa?

Tinggalkan Komentar di Sini